Apa Itu Personalisasi Email Marketing

Apa Itu Personalisasi Email Marketing Dan Tips Menerapkannya

Cara efektif digital marketing dalam menarik konsumen dapat menggunakan email marketing. Keefektifan tersebut akan lebih baik jika menggunakan personalisasi email marketing. Dikarenakan konsumen akan merasa lebih dekat dengan brand.

Baca Juga : Cara Sukses Memulai Bisnis Rumahan

Email ini harus berisikan pesan yang dapat memahami serta mengingatkan informasi yang dibutuhkan konsumen. Sehingga mereka akan merasa email tersebut bermanfaat bagi Anda.

Personalisasi email marketing merupakan salah satu cara dalam mengkampanyekan pemasaran melalui email yang menggunakan data penerima. Cara ini cukup ampuh dalam meningkatkan engagement dan sales bisnis Anda.

Tips Menerapkan Personalisasi Email Marketing

1. Mengumpulkan & Kelompokkan Informasi Konsumen

Dalam mengumpulkan informasi ini dapat membantu Anda membuat konten yang relevan untuk mereka. Anda dapat bertanya langsung kepada konsumen serta memberikan pertanyaan secukupnya, sehingga dapat membantu Anda mengetahui apa yang mereka butuhkan.

Data konsumen yang telah di kumpulkan dapat Anda kelompokkan berdasarkan demografi, jenis konsumen, dan tempat tinggal mereka. Anda dapat menyesuaikan kampanye sesuai data kelompok yang telah di buat.

2. Bentuk Buyer Persona

Hal ini dibutuhkan dalam mendongkrak kualitas sebuah konten yang releven bagi konsumen. Mereka akan dibangun dari data konsumen yang telah dikumpulkan. Cara tersebut efektif dalam membangun pengalaman konsumen yang lebih baik.

3.  Fokus Terhadap Perilaku Konsumen

Saat Anda perlu menganalisa konsumen, dari situlah Anda dapat menentukan mana data konsumen yang aktif atau tidak. Dari informasi tersebut, Anda bisa mengirim email secara khusus kepada konsumen yang tertarik kepada bisnis Anda. Tentu saja hal ini memiliki budget yang lebih hemat serta dapat mendorong bisnis untuk berfokus pada strategi lainnya.

4. Memaksimalkan Dynamic Content

Hal ini dapat memungkinkan Anda dapat mempersonalisasi sebuah konten yang dapat dikirim melalui email sesuai kebutuhan konsumen. Berarti Anda dapat menawarkan sebuah konten yang berbeda kepada setiap penerima email.

Itulah pengertian dan tips menerapkan personalisasi email marketing. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!