facebook marketplace

Mengenal Facebook Marketplace dan Cara Menjualnya

Sama halnya dengan marketplace lain, Facebook marketplace memungkinkan penggunanya dapat menjual, membeli, serta mencari barang-barang yang dibutuhkan.

Baca Juga : Ini Dia Fungsi Dari Pameran Event Marketing

Fitur ini tidak hanya menjangkau proses jual beli di Indonesia, melainkan hingga ke luar negeri. Fitur ini tidak memiliki aplikasi sendiri, melainkan menyatu dengan aplikasi Facebook, sehingga Anda harus mengunduh dan daftar terlebih dahulu kepada Facebook.

Dilansir dari jagoanhosting, ada beberapa produk yang tidak boleh diperjualbelikan di Facebook marketplace, seperti :

  • Tiket acara atau jasa.
  • Barang fiktif (Tidak memiliki bentuk fisik).
  • Jual beli hewan.
  • Produk yang tidak sesuai dengan gambar.
  • Alat kesehatan.

Syarat untuk menggunakan marketplace ini sangat mudah loh. Hal terpenting Anda sudah memiliki akun Facebook. Jika sudah memiliki akun, berikut adalah cara untuk jualan online di Facebook marketplace :

  1. Login ke akun Facebook Anda.
  2. Lalu, masuk ke marketplace.
  3. Pilih “Jual Barang”, kemudian klik untuk dijual.
  4. Pilihlah kategori yang sesuai jenis bisnis Anda.
  5. Masukkan judul, harga, keterangan, kondisi, dan lokasi Anda. Jika produk gratis, Anda dapat memasukkan 0 sebagai harga.
  6. Lalu, tambahkan foto produk bisnis Anda, jika sudah klik selanjutnya.
  7. Kemudian, Anda pilih ingin di terbitkan di Marketplace atau grup.
  8. Lalu, klik terbitkan.

Bagaimana, cukup mudah bukan? Anda dapat mengikuti langkah-langkah di atas untuk menggunakan Facebook marketplace.

Selamat mencoba!