copywriting

Maksimalkan Strategi Promosi Bisnis Anda Dengan Copywriting

Anda pasti sudah tidak asing dengan iklan produk yang memiliki kata-kata yang menjual. Kata-kata tersebut disebut sebagai copywriting. Lantas tahukah Anda, apa itu copywriting?

Baca Juga : Alasan Yakult Pertahankan Cara Jadul “Door to Door”, Emang Masih Ada Pasar nya?

Menurut American Writers and Artist Institute (AWAI), copywriting merupakan proses dalam menulis materi promosi atau pemasaran secara persuasif untuk memotivasi orang agar dapat melakukan beberapa tindakan, seperti melakukan pembelian, menerima ajakan, mengklik tautan, dan bahkan menyumbang.

Proses menulis ini memiliki tujuan untuk menyampaikan pesan efektif yang mudah dipahami oleh calon konsumen Anda. Teknik menulis ini menjadi salah satu kunci marketing atau pemasaran dan dapat menjadi alat promosi yang baik.

Untuk membuat sebuah copywriting membutuhkan strategi, karena agar pesan yang ingin disampaikan sesuai target market bisnis Anda. Lalu bagaimana strategi membuat copywriting yang baik?

Yang bisa Anda lakukan pertama kali adalah melakukan riset calon konsumen. Riset dilakukan agar Anda tahu apa saja yang konsumen Anda butuhkan serta langkah yang ingin Anda pilih sebagai pebisnis. Selanutnya, Anda juga dapat melakukan formula AIDA (Attention, Interest, Desire, Action). Terakhir, menggunakan teknik Growth Hacking yang merupakan teknik pemasaran untuk menjual produk serta mendapatkan engagement melalui platform online.

Setelah dipaparkan mengenai strategi copywriting, semoga Anda bisa memaksimalkan pemasaran produk bisnis untuk mendapatkan lebih banyak konsumen.

Selamat mencoba!