Apakah ketika Anda menjadi seorang karyawan baru merasa bingung dengan informasi mengenai perusahaan tempat Anda bekerja? Anda harus membaca melalui company profile atau profil perusahaan. Sebenarnya apa itu company profile?
Baca Juga : Kenali Manfaat Dari Company Profile
Company profile atau profil perusahaan merupakan informasi secara umum mengenai perusahaan yang biasanya memiliki tujuan untuk memberi tahu terkait produk atau layanan yang dimiliki oleh perusahaan. Namun, profil perusahaan juga dapat berisi mengenai awal berdirinya sebuah perusahaan, visi-misi, dan lainnya.
Profil perusahaan juga dapat meningkatkan kepeduliaan internal atau eksternal perusahaan mengenai informasi dari perusahaan Anda. Selain itu, profil perusahaan pun dapat menarik perharian dari investor.
Dalam membuat profil perusahaan, Anda perlu memasukkan beberapa hal terkait perusahaan tempat Anda bekerja. Agar informasi yang ada di company profile, berisikan informasi yang lengkap dan mudah di mengerti, terutama oleh sponsor/investor/orang awam.
Dilansir dari Glints, berikut adalah hal yang harus disiapkan saat membuat company profile :
1. Detail Perusahaan
Saat Anda membuat company profile, pastikan untuk memasukkan informasi detail ke profil perusahaan. Hal Ini bertujuan agar audiens dapat mengenai perusahaan Anda lebih dalam. Berikut adalah detail perusahaan yang harus dimasukkan ke dalam profil perusahaan, yaitu nama perusahaan, tanggal berdiri, alamat perusahaan, nomor telepon, alamat situs web, serta alamat email perusahaan Anda.
2. Informasi Dasar Perusahaan
Pada langkah ini, tergantung terhadap kebutuhan perusahaan Anda ingin memasukkan informasi-informasi perusahaan atau tidak. Informasi yang dapat dimasukkan, yaitu visi dan misi, produk atau layanan, sejarah serta perkembangan, tim inti, dan portofolio.
3. Pencapaian Perusahaan
Jika perusahaan Anda sudah memiliki pencapaian yang tinggi atau penting, hal tersebut dapat dimasukkan ke dalam profil perusahaan. Hal-hal yang dapat ditulis, seperti sertifikasi, penghargaa, testimoni, pengakuan media atau berita, dan program atau proyek khusus.
4. Informasi Tambahan
Selain informasi diatas, Anda juga dapat memasukkan informasi tambahan untuk melengkapi informasi dari profil perusahaan Anda, seperti foto kegiatan, mitra perusahaan, jumlah karyawan, target keuangan, serta penjualan tahunan.
Itulah penjelasan mengenai profil perusahaan. Apakah perusahaan kamu sudah memiliki profil perusahaan? Jangan lupa untuk dibuat ya.
Semoga bermanfaat!