Ada banyak fitur menarik dalam sebuah aplikasi WhatsApp, terutama untuk kalian para pengusaha. Salah satu aplikasi tersebut adalah WhatsApp blast. Fitur tersebut dapat mengirimkan pesan hingga ke ribuan nomor sekaligus, tanpa harus menyimpan kontak terlebih dahulu. Sehingga, fitur ini dapat menjangkau lebih banyak pelanggan dalam waktu singkat.
Baca Juga : Cara Mendapatkan Centang Hijau di WhatsApp
Namun, apakah Anda tahu apa perbedaan WhatsApp Blast dan Broadcast? Simak penjelasannya dibawah ini ya:
– Jumlah Kontak
Pada fitur blast tidak ada batasan jumlah kontak yang dapat dibagikan pesannya, namun broadcast terbatas hanya dapat mengirim pesan ke 256 kontak saja.
– Penyimpanan Nomor
Saat ingin melakukan broadcast, nomor tujuan harus menyimpan nomor Anda dan Anda pun harus menyimpan no tujuan. Sedangkan blast dapat mengirim pesan walaupun nomor tujuan tidak menyimpan nomor Anda dan sebaliknya.
– Delay Pesan
Waktu deadline pada WA blast dapat diatur sesuai dengan kebutuhan, yang mana pesan dapat terkirim saat itu juga. Berbeda dengan WA broadcast yang terdapat jeda antar pesan yang terkirim (diatur oleh WhatsApp). Sehingga pesan tidak terkirim pada waktu yang bersamaan.
– Personalisasi
Dengan dilengkapi fitur personalisasi, WA blast memungkinkan Anda untuk mengirim pesan yang dipersonalisasi sesuai dengan kebutuhan. Berbeda halnya dengan broadcast yang tidak bisa mengirim pesan secara personal.
Cara Mudah Pakai WhatsApp Blast
Selain perbedaan WA blast dan WhatsApp broadcast, adapun cara blast pesan ke ribuan nomor. Ingin tahu caranya? Simak disini:
– Akun WhatsApp API yang terverifikasi
Saat menggunakan WhatsApp blast, Anda harus memastikan bahwa akun tersebut telah terverifikasi sebagai WhatsApp API. Sehingga fiturnya dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan.
– Siapkan Daftar Kontak
Saat Anda telah mendaftarkan akun sebagai WhatsApp API, buatlah daftar kontak yang akan dikirim melalui WA blast. Sehingga, memudahkan Anda dalam menyampaikan pesan kepada pelanggan.
– Template Pesan Blast
Langkah selanjutnya adalah membuat template pesan blast ke penerima pesan. Dalam template pesan ini, alangkah lebih baik jangan mengandung kalimat hard-selling. Selain itu, buatlah template minimal 1×24 jam, karena pihak akan melakukan review terlebih dahulu.
– Kirimkan Pesan WA Blast
Mengirimkan pesan blast ke banyak kontak dapat menggunakan pesan blast yang telah disetujui oleh pihak WhatsApp. Lalu, tunggu beberapa menit untuk menunggu sistem bekerja, karena secara otomatis sistem akan mengirimkan pesan blast pada waktu yang sama.
Itulah cara mudah menggunakan whatsapp blast dan bedanya dengan whatsapp broadcast. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!